Menjemur Biola, Perlukah?

“waduh… semoga pak admin ga salah nulis nih ???”… mudah-mudahan :D
Hangatnya sinar mentari pagi, bukan saja sehat untuk manusia, tetapi juga sehat untuk biola (menurut saya)

Sebenarnya menjemur biola sudah saya lakukan kurang lebih sejak 13 tahun lalu. Berawal karena hobiku yang suka “mengutak-atik”, ditambah dengan rasa penasaran akan suara biola milik guruku (almarhum). Ketika itu saya pernah bertanya, “kenapa suara biolanya ibu beda dengan punya saya ya?”, Ia mengatakan : “yaa kalau mau suaranya ‘keluar’, biolanya dijemur”, dijemur? di panas matahari? “iyaa”.

Buset dah, saya sempat tidak percaya, tapi tetap kulakukan hahaha, maka biolaku pun menjadi bahan praktikum. 

Setelah cukup “melanglang buana”, mulai dari membaca, menonton video hingga berpikir sederhana tentang alam sekitar, rasanya saya menemukan alasan sederhana kenapa biola perlu dijemur?, maka saya berani menuliskan secarik pengalaman disini. 

[JANGAN LAKUKAN JIKA ANDA RAGU, SAYA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS KEKURANGPAHAMAN ANDA AKAN TULISAN INI, SAYA HANYA BERBAGI PENGALAMAN, BUKAN MENGHARUSKAN].

***
Tujuan pertama menjemur biola adalah untuk menghilangkan jenis jamur (berwarna putih) yang melekat didalam bodi biola yang disebabkan oleh kelembapan udara. Tujuan kedua adalah agar kayu bodi biolanya lebih kering karena dibantu dengan cara yang alami.

Tulisan ini akan dimulai dari tujuan yang kedua, oke silahkan disimak.

Tips Menjemur Biola Versi TipsBiola.BlogSpot

Pertama ini penting, pastikan dulu usia pemakaian biola anda, yaitu biola anda masih baru atau berkisar antara 1 s/d 2 tahun pemakaian.

Untuk umur biola seperti ini, jemur biola pada panas matahari pagi antara jam 7 s/d 9. Tapi biolanya dibalik, yang terkena panas adalah bodi bagian belakang, bukan bagian depan, kenapa? – (ini hanya logika saya serta pengalaman karena saya memiliki biola murah).
  • Bahan kayu yang digunakan untuk bodi biola belakang menggunakan kayu yang keras. Berbeda dengan kayu pada bodi bagian depan (top plate). Jadi, panas dihantarkan oleh bodi bagian belakang, untuk mengeringkan kayu (top plate) secara perlahan dari dalam.
  • Supaya ga ribet, senar tidak perlu dikendorkan atau dicopot, dan jemurnya jangan terlalu lama, cukup antara 15 hingga 20 menit (tergantung panas paginya). Setelah itu biarkan adem dulu (kira-kira 1 jam), baru digunakan. Biasanya seteman biola akan turun.
Catatan : Kalau terlalu lama dijemur dan senar tidak dicopot, kasihan senar biolanya, bisa cepat molor akibat panas, dan yang pasti akan lebih cepat putus, bahkan sebelum digunakan. Contoh gambar tips menjemur ada pada akhir artikel ini.

Seberapa rutin biola “baru” perlu dijemur?

Tidak ada kepastian waktu. Kalau menurut saya, untuk biola yang masih tergolong baru dibeli, dan baru pertama kali dijemur, lakukan secara bertahap. Dalam seminggu dijemurnya sekali aja cukup (kurang lebih 15 menit), dan lakukan selama misalnya sebanyak 4 kali penjemuran (4 minggu berturut-turut). Setelah itu, anda bisa menentukan waktunya sendiri, misalnya 4 bulan kemudian baru dijemur lagi.

Setelah dijemur dengan waktu yang singkat (15 menit), barulah boleh jika anda berniat untuk menjemur dengan durasi agak lama (sekitar 20 menit hingga 1 jam) dengan catatan : lepaskan dulu senarnya, dan tetap gunakan panas matahari pagi, kalau siang? terlalu panas.

Jika biola baru hendak dijemur selama 1 jam, berapa kali perlu dijemur?

Tergantung tingkat kelembapan di daerah tempat tinggal anda, tetapi saya menyarankan dalam satu tahun sekali jika hendak dijemur lama (misalnya 1 jam). Selebihnya, utamakan penggunaan.

Apakah baik jika biolanya dijemur secara rutin?

Tidak. Utamakan penggunaan rutin (rajin berlatih) dan perawatan yang baik daripada rajin menjemur alat.

Bagimana jika saya hanya memiliki waktu pada siang hari
Tips Menjemur Biola Diwaktu Siang
Contoh Jemur Biola
Di Waktu Siang
Kalau waktumu cuma ada pada siang hari, jangan menjemur terkena panas matahari langsung, entar bodi biola kamu bisa copot semua. Bodi biola kan cuma di-lem, bukan dipaku hehehe … jadiii gantung atau letakkan biola kamu berdekatan dengan tempat atau dinding yang terkena panas matahari, jadi gunakan udara (suhu) panas yang terpantul, contohnya seperti digambar (klik gambar untuk menampilkan ukuran lebih besar).

Bagaimana Dengan Biola Yang Pemakaiannya Sudah Lebih Dari 5 Tahun?

Kalau biola kamu udah berumur lebih dari 5 tahun (dengan catatan rajin dipakai), namanya bukan lagi dijemur, tetapi “dihangatkan”. Sesekali aja cukup, dan waktunya relatif, karena tujuannya hanya untuk menghilangkan lembap atau jamur yang menempel.

Misalnya anda bepergian selama 1 minggu, biolanya tentu disimpan dalam casing, pasti akan lembab sekalipun sedikit. Jadi biolanya dikeluarkan dulu, di lap, baru dihangatkan antara 5 hingga 10 menit pada panas matahari pagi – hanya untuk menghilangkan lembab (bukan lagi untuk mengeringkan kayu). Silahkan baca artikel terkait tentang Tips Menyimpan Biola Agar Awet

Dibawah ini adalah contoh gambar, biola saya sedang “dihangatkan”, bulan juni (2016) lalu, selama 15 menit. Waktu itu seusai latihan, saya buru-buru pergi karena ada keperluan mendesak, eeeh biolanya (walau udah disimpan dalam casing) kelupaan masih tergeletak dilantai seharian penuh. Keesokan harinya, saat bodi biola dipegang terasa dingin (agak basah / lembab).
cara menjemur biola
Gambar Cara / Tips Menjemur Biola
Sekalian Jemur Casing Biola Anda

Jemur casing biola bagian dalam untuk menghilangkan lembap, jamur, dan menghilangkan sejenis kutu kecil yang sering bersarang pada kain beludru atau karpet bulu (warnanya hitam, seperti bintik / kotoran yang melekat). Ini merupakan salah satu penyebab rambut bow sering putus sendiri – lebih dari satu helai, meski tidak digunakan. Kalau casing biola anda berwarna gelap, udah 5 tahun tidak dibersihkan, “kalau” ada kutu pasti ga kelihatan hehehe, di jemur pada siang hari jam 12 boleh saja.

Untuk casing, durasi penjemuran tentunya bisa lebih lama dibandingkan menjemur biola, karena kasusnya beda.

***

Catatan Penting : Khusus untuk biola “biasa” atau biola yang memiliki purfling palsu, jangan terlalu sering atau kelamaan dijemur. Karena kalau sampai kayunya kekeringan (kayu menyusut), bodi biola rentan retak atau terlepas. Silahkan baca artikel terkait tentang Apa Itu Purling Dan Fungsinya Pada Biola (Akustik).

Yang terakhir, mungkin biolanya perlu kamu temani saat "dijemur" … ntar kalau “dipinjam” sama orang ga dikenal alias hilang gimana? … hehehe

Salam

No comments:

Post a Comment

Sebelum anda meninggalkan respon (komentar / pernyataan / pertanyaan / saran / dan sejenisnya), anda harus sadar sepenuhnya serta menyetujui bahwa :

1) Respon anda sebenarnya bukan untuk diri anda sendiri tetapi dapat berguna untuk orang lain.
2) Respon anda akan dibaca oleh semua orang. Oleh karena itu :

♦ Respon anda harus berkaitan dengan topik. Respon yang tidak sesuai dengan topik, tidak akan disetujui.
♦ Gunakanlah etika dalam menulis, serta bahasa penulisan yang mudah dipahami orang lain.
♦ Disini anda tidak sedang mengetik SMS (Short Message Sent / pesan singkat) untuk teman anda. Kebiasaan menuliskan sms dengan banyak singkatan belum tentu bisa dimengerti oleh semua kalangan.
♦ Anda dimohon untuk tidak memposting link aktif. Respon yang memiliki link aktif tidak akan disetujui.

Baca juga persyaratan lainnya pada : Syarat Dan Ketentuan.

Terima Kasih.